Mewakili Bupati Berau, Kadisbudpar Buka Musik Pantai Festival di Teluk Sulaiman

- Jurnalis

Senin, 14 Juli 2025 - 13:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERAU, KN – Mewakili Bupati Berau Sri Juniarsih Mas, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Berau, Ilyas Natsir secara resmi membuka event pariwisata bertajuk Musik Pantai Festival yang digelar di Kampung Teluk Sulaiman, Kecamatan Biduk-Biduk, pada Sabtu (13/07/2024) malam.

Lebih dari ratusan pengunjung memadati Lapangan Pos TNI AL Teluk Sulaiman. Suasana Kecamatan Biduk-Biduk pun hidup oleh lantunan musik yang merdu dan penuh keceriaan. Warga setempat bersama para wisatawan tampak antusias berjoget dan menikmati malam penuh hiburan tersebut. Musik Pantai Festival ini merupakan bagian dari rangkaian festival tahunan Kabupaten Berau.

Dalam sambutannya, Ilyas Natsir menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini sebagai salah satu langkah strategis dalam mempromosikan destinasi wisata unggulan di Kabupaten Berau, khususnya di wilayah pesisir selatan.

“Event ini menjadi salah satu strategi kita dalam menghidupkan sektor pariwisata, sekaligus mendukung pengembangan ekonomi kreatif masyarakat lokal. Selain menikmati keindahan alam Teluk Sulaiman, wisatawan juga disuguhi hiburan musik yang dikolaborasikan dengan budaya setempat,” ujarnya.

Ilyas juga berharap melalui kegiatan ini, potensi wisata Kampung Teluk Sulaiman dapat semakin dikenal luas, baik di tingkat regional maupun nasional.

“Kami mengajak seluruh pihak untuk terus bersinergi dalam memajukan pariwisata Berau, agar dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Acara semakin semarak dengan penampilan artis YouTube asal ibu kota, Rheyna Morena, yang membawakan lagu populernya Abang Sayang. Sejumlah musisi lokal dan pertunjukan tari tradisional juga turut memeriahkan festival ini. Antusiasme warga dan wisatawan tampak jelas saat mereka menikmati seluruh rangkaian acara yang berlangsung hingga malam hari, ditemani keindahan panorama pantai.

(Prokopim Berau)

Berita Terkait

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan
Kasus Penembakan Senjata api rakitan Domduman Ilegal, di Area Crusher PT Sukma Surya 234, Tersangka Diancam Hukuman Mati
Wawali Kota Tarakan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional di Alun-alun Desa Pulau Sapi
Ukir Prestasi Nasional, Pemdes Paal Adakan Tasyukuran
Kasus Dugaan Pembunuhan di Barito Utara, Polisi Amankan Terduga Pelaku
Rapimda I TBBR Barito Utara Resmi Digelar, Bupati Dorong Ormas Semakin Solid dan Bermartabat
PT AKT Diduga Menambang Tanpa Izin, Satgas PKH Siapkan Langkah Hukum

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:14 WIB

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:33 WIB

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:27 WIB

Wawali Kota Tarakan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional di Alun-alun Desa Pulau Sapi

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:43 WIB

Ukir Prestasi Nasional, Pemdes Paal Adakan Tasyukuran

Senin, 26 Januari 2026 - 21:06 WIB

Kasus Dugaan Pembunuhan di Barito Utara, Polisi Amankan Terduga Pelaku

Berita Terbaru