BRI Melawi Salurkan Bantuan Kepada Warga Terdampak Covid-19

- Jurnalis

Rabu, 1 April 2020 - 17:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Cabang BRI Melawi, Setyo Agung Yulianto menyerah bantuan paket bahan Sembako secara simbolis kepada agen BRILink Tanjung Tengang, untuk disalurkan kembali ke warga kurang mampu. (Dedi Irawan/KN)

i

Kepala Cabang BRI Melawi, Setyo Agung Yulianto menyerah bantuan paket bahan Sembako secara simbolis kepada agen BRILink Tanjung Tengang, untuk disalurkan kembali ke warga kurang mampu. (Dedi Irawan/KN)

Melawi (kalimantan-news.com) – Kantor Cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI) Melawi memberikan bantuan sejumlah bahan pokok kepada sejumlah desa terdampak Pandemi wabah Corona Virus atau Covid-19. Bantuan tersebut diberikan seiring meroketnya harga sejumlah Sembako di pasaran akibat dampak Covid-19. Penyaluran tersebut dilakukan bersama Waka Polres Melawi, serta Kasat Lantas Polres Melawi.

Kepala Kantor Cabang BRI Melawi, Setyo Agung Yulianto mengatakan, pemberian bantuan dilatarbelakangi kepedulian terhadap masyarakat dalam menghadapi wabah Covid-19. Dimana masyarakat semakin mengalami kesulitan akibat wabah tersebut.
“Jadi kami sebagai pihak bank milik negara, merasa terpanggil dan merasa tanggungjawab untuk menyalurkan bantuan kepada sejumlah warga khususnya yang kurang mampu. Bantuan ini berupa sejumlah bahan pokok, seperti minyak, gula, beras dan lainnya,” ungkapnya.
Pada penyaluran sejumlah Sembako itu, BRI menyediakan 250 Paket. Penyalurannya dilakukan di 4 desa yakni Ella Hilir, Tanjung Tengang, Batu Nanta dan Tiong Keranjik. Desa yang menjadi sasaran itu menyesuaikan keberadaan agen BRILink.
“Bantuannya kita Salurkan melalui agen-agen BRILink di 4 desa. Sebab sesuai surat edaeran, kita tidak boleh mengadakan kegiatan yang mengumpulkan warga. Sehingga penyalurannya melalui agen BRILink, dan agen akan meneruskan ya ke warga yang kurang mampu dari rumah ke rumah,” jelasnya.
Bersamaan dengan penyaluran itu, BRI Melawi juga memberikan bantuan paket Alat Perlengkapan Diri (APD) secara simbolis kepada pihak Polres Melawi.

Kepala Cabang BRI Melawi, Setyo Agung Yulianto saat menyerahkan bantuan APD kepada Waka Polres Melawi, Kompol Agus MY. (Dedi Irawan/KN)

Waka Polres Melawi, Kompol Agus MY, mengapresiasi gerakan kepedulian yang dilakukan pihak BRI Kantor Cabang Melawi, terhadap warga terdampak Covid-19.
“Mudah-mudahan bermanfaat bagi warga dan, kita berharap ini menjadi contoh pihak perusahaan maupun pengusaha lainnya untuk peduli kepada masyarakat yang semakin merasa kesulitan akibat dari dampak merebaknya wabah Corona Virus,” harapnya.
Sementara itu, Agen BRILink Desa Tanjung Tengang, Muqoyim mengaku sangat bersyukur dengan keberadaan BRI Melawi yang selalu membantu masyarakat disaat masyarakat menghadapi musibah musibah yang terjadi. “Kami akan menyalurkan bantuan ini ke warga yang berhak,” ucapnya.

Kepala Cabang BRI Melawi, Setyo Agung Yulianto, didampingi Waka Polres Melawi, Kompol Agus MY, saat menyerahkan bantuan kepada warga kurang mampu. (Dedi Irawan/KN)

Terpisah, Seorang penerima bantuan di Dusun Sungai Pinang Desa Tanjung Tengang, Sunarti, mengaku sangat terbantu dengan adanya bantuan yang diberikan pihak Perbankan. “Ini sangat bermanfaat bagi kami. Kami juga berharap pemerintah daerah bisa menyalurkan bantuan kepada kami warga yang kurang mampu, dimana saat ini kami sangat merasa kesulitan karena kenaikan harga barang yang merupakan dampak wabah virus corona,” pungkasnya. (Irawan/KN)

Berita Terkait

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan
Kasus Penembakan Senjata api rakitan Domduman Ilegal, di Area Crusher PT Sukma Surya 234, Tersangka Diancam Hukuman Mati
Wawali Kota Tarakan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional di Alun-alun Desa Pulau Sapi
Ukir Prestasi Nasional, Pemdes Paal Adakan Tasyukuran
Kasus Dugaan Pembunuhan di Barito Utara, Polisi Amankan Terduga Pelaku
Rapimda I TBBR Barito Utara Resmi Digelar, Bupati Dorong Ormas Semakin Solid dan Bermartabat
PT AKT Diduga Menambang Tanpa Izin, Satgas PKH Siapkan Langkah Hukum

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:14 WIB

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:33 WIB

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:27 WIB

Wawali Kota Tarakan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional di Alun-alun Desa Pulau Sapi

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:43 WIB

Ukir Prestasi Nasional, Pemdes Paal Adakan Tasyukuran

Senin, 26 Januari 2026 - 21:06 WIB

Kasus Dugaan Pembunuhan di Barito Utara, Polisi Amankan Terduga Pelaku

Berita Terbaru