Bupati Berau Buka Rakor Pembangunan Pariwisata dan Serahkan Penghargaan “Berau Wonders Award”

- Jurnalis

Senin, 11 Agustus 2025 - 18:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERAU, KN – Bupati Berau Sri Juniarsih Mas membuka secara resmi Rapat Koordinasi Pembangunan dan Pengembangan Pariwisata yang digelar oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Berau. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat RPJMD Bapelitbang dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan di sektor pariwisata.

Rakor ini bertujuan memperkuat sinergi antar lembaga dan pelaku pariwisata dalam menyusun langkah strategis untuk pembangunan sektor pariwisata yang berkelanjutan di Kabupaten Berau.

Dalam kesempatan tersebut, juga dilakukan penyerahan “Berau Wonders Award”, sebuah penghargaan yang diberikan kepada organisasi dan individu yang telah memberikan kontribusi dan dedikasi nyata dalam pengembangan pariwisata daerah.

Penghargaan diberikan dalam lima kategori:

Perangkat Daerah yang bersinergi dan berkolaborasi dalam pembangunan pariwisata tahun 2024.

Kampung dengan Pengelola Daya Tarik Wisata Terbaik tahun 2024.

Pelaku Pariwisata yang berakselerasi dan berkembang dalam pengembangan wisata tahun 2024.

Penghargaan Khusus, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi luar biasa di bidang pariwisata.

Influencer/Vlogger, yang aktif mempromosikan potensi wisata Berau melalui media sosial di tahun 2024.

Melalui penghargaan ini, Pemerintah Kabupaten Berau berharap dapat mendorong semangat kolaborasi dan inovasi dalam mengembangkan sektor pariwisata sebagai salah satu pilar penting pembangunan daerah.

 

Berita Terkait

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan
Kasus Penembakan Senjata api rakitan Domduman Ilegal, di Area Crusher PT Sukma Surya 234, Tersangka Diancam Hukuman Mati
Wawali Kota Tarakan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional di Alun-alun Desa Pulau Sapi
Ukir Prestasi Nasional, Pemdes Paal Adakan Tasyukuran
Kasus Dugaan Pembunuhan di Barito Utara, Polisi Amankan Terduga Pelaku
Rapimda I TBBR Barito Utara Resmi Digelar, Bupati Dorong Ormas Semakin Solid dan Bermartabat
PT AKT Diduga Menambang Tanpa Izin, Satgas PKH Siapkan Langkah Hukum

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:14 WIB

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:33 WIB

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:27 WIB

Wawali Kota Tarakan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional di Alun-alun Desa Pulau Sapi

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:43 WIB

Ukir Prestasi Nasional, Pemdes Paal Adakan Tasyukuran

Senin, 26 Januari 2026 - 21:06 WIB

Kasus Dugaan Pembunuhan di Barito Utara, Polisi Amankan Terduga Pelaku

Berita Terbaru