Kabag OPS Polres Sekadau Kunker Ke PT. KBP Belitang Hulu

- Jurnalis

Rabu, 21 Januari 2026 - 17:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kunjungan ini turut didampingi oleh Kasat Samapta Polres Sekadau, Iptu  Insan Malau serta Kapolsek Belitang Hulu, Ipda Budi Hamdani.

Adapun tujuan utama kunker tersebut adalah untuk melakukan pengecekan kesiapan dan kelengkapan sarana dan prasarana (sapras) penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang dimiliki oleh PT. Kalimantan Bina Permai, khususnya dalam menghadapi musim kemarau yang saat ini mulai berlangsung.

Dalam kesempatan tersebut, AKP Sugiyanto menekankan pentingnya kesiapsiagaan seluruh pihak dalam mengantisipasi terjadinya Karhutla. Ia berpesan agar Tim Karhutla perusahaan dapat bersinergi dengan aparat kepolisian, pemerintah setempat, serta masyarakat sekitar.

Menurutnya, kerja sama yang baik sangat diperlukan, terutama dalam memantau titik-titik api sedini mungkin agar kebakaran dapat dicegah sebelum meluas.

“Pencegahan Karhutla bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi juga membutuhkan peran aktif perusahaan dan masyarakat. Dengan sinergi yang baik, kita bisa meminimalisir risiko kebakaran hutan dan lahan,” ujar AKP Sugiyanto.

Sementara itu, Estate Manager PT. KBP, Dedy Kuntoro, SP, menyampaikan komitmen perusahaan untuk terus mendukung upaya pencegahan Karhutla.

Ia menjelaskan bahwa PT. KBP telah menyiapkan peralatan serta tim khusus yang siap siaga apabila terjadi kondisi darurat.

Kegiatan kunjungan kerja ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi dan meningkatkan kesiapan semua pihak dalam menjaga lingkungan dari ancaman kebakaran hutan dan lahan.

Berita Terkait

Pemilihan Ketua DAD Jatuh ke Tangan Hermanto Laman
DAD Kecamatan Belitang Hulu Gelar Musdat
Sosialisasi Sabang Merah Borneo di Desa Seburuk 1 Disambut Antusias Masyarakat
Nanga Taman, Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat di Rendam Banjir
Ormas SMB Belitang Hulu Resmi Bentuk Kepengurusan DPC
Sosialisasi Ormas SMB di Keramat Pulo Kebayan, Sekadau Hulu: Penguatan Pendidikan, Iman, dan Budaya Dayak
Ketua Umum SMB Hadiri Sosialisasi di Belitang Hilir, Empat Temenggung Adat Nyatakan Bergabung
Ketum Sabang Merah Borneo dan Panglima Asap Hadiri Aksi Masyarakat Adat Engkuning Tapang Pulau Terkait Dugaan Pencurian Sawit oleh Karyawan PT PAM

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:24 WIB

Pemilihan Ketua DAD Jatuh ke Tangan Hermanto Laman

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:11 WIB

DAD Kecamatan Belitang Hulu Gelar Musdat

Sabtu, 24 Januari 2026 - 22:15 WIB

Sosialisasi Sabang Merah Borneo di Desa Seburuk 1 Disambut Antusias Masyarakat

Rabu, 21 Januari 2026 - 17:28 WIB

Kabag OPS Polres Sekadau Kunker Ke PT. KBP Belitang Hulu

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:47 WIB

Nanga Taman, Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat di Rendam Banjir

Berita Terbaru