Pemerintah Melawi Deklarasikan Tolak dan Lawan Terorisme

oleh
oleh

MELAWI – Pemkab Melawi mengelar rapat koordinasi dan sosialisasi daerah tentang ketenteraman dan ketertiban masyarakat yang dihadiri, Bupati Melawi, Kapolres, KODIM 1205 Sintang, Kejari Sintang, Ketua Pengadilan Negeri Sintang, Ketua DPRD, Abang Tajudin serta sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat serta tokoh pemuda beberapa hari lalu di Rumah Jabatan Bupati Melawi.

Dalam pertemuan juga dilakukan deklarasi bersama tolak dan lawan terorisme sebagai bentuk pernyataan sikap atas kejadian aksi pengeboman yang terjadi dalam beberapa hari terakhir. Dalam deklarasi yang dipimpin Bupati Melawi, Panji disebutkan seluruh elemen masyarakat, termasuk TNI, POLRI dan Pemkab Melawi mengutuk tindakan aksi teorisme di seluruh wilayah NKRI.

“Kami tidak takut teroris dan kami siap melawan aksi teroris. NKRI harga Mati,” kata Panji.

Selain deklarasi, seluruh unsur yang hadir juga menandatangani pernyataan kebulatan tekad untuk mendorong terwujudnya pemilu yang jujur, adil, kompetitif, tertib, aman, tenteram dan damai. pernyataan yang dibacakan sekretaris FKUB Barth Rasyinan ini menyatakan kebulatan tekad untuk memegang teguh pancasila dan UUD 1945 serta peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Menjunjung tinggi etika politik yang bersumber dari nilai-nilai tradisi, adat istiadat, budaya dan agama yang telah lama mengakar di kehidupan masyarakat Kabupaten Melawi, selalu berpikir dan bersikap fair dalam mewujudkan kebebasan, persamaan dan kesetaraan politik, senantiasa mengutamakan kepentingan umum, saling menghargai dan selalu tanggap dan secepat mungkin berkoordinasi dengna pihak terkait dalam upaya mencegah dan menyelesaikan persoalan yang muncul. (Ed/KN)