Peringatan Hari Koperasi Dirangkai Penyerahan Bantuan

oleh
oleh

Peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) Tingkat Provinsi Kaltim pada 17 Juli 2012 akan dirangkai dengan sejumlah penyerahan bantuan kepada beberapa pelaku usaha kecil dan menengah. <p style="text-align: justify;">"Kami agendakan Harkopnas Tingkat Kaltim 2012 dipusatkan di Sangatta, Kabupaten Kutai Timur," kata Erwinsyah, Kepala Bidang Koperasi dan UMKM, Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi (Disperindagkop) Kaltim di Samarinda, Minggu.<br /><br />Menurutnya, selain acara seremonial, dalam peringatan Harkopnas itu juga akan diwarnai penyerahan penghargaan kepada tokoh dan masyarakat yang memajukan koperasi, termasuk penyerahan bantuan kepada kelompok usaha baik bidang pertanian dalam arti luas hingga para Pedagang Kaki Lima (PKL).<br /><br />Penyerahan bantuan yang dilakukan antara lain, bantuan peralatan transportasi hasil perkebunan kakao dan karet. Bantuan ini diberikan kepada koperasi di 10 kabupaten yang khusus menangani pertanian.<br /><br />Kemudian penyerahan bantuan untuk peningkatan sarana usaha berupa gerobak dagang dari PKL ke Usaha Kecil, Mikro, dan Menengah (UMKM) untuk empat kota di Provinsi Kaltim.<br /><br />Kemudian dilakukan penyerahan bantuan peralatan dan bahan industri kerajinan budaya lokal berbasis koperasi dan UMKM, perajin tenun Ulap Doyo dan batik tulis Kaltim.<br /><br />Ada pula penyerahan bantuan sosial (bansos) bagi koperasi pasar sebagai upaya pengembangan pasar tradisional, yakni untuk Kabupaten Kutai Kartanegara tahun anggaran 2012 senilai Rp800 juta.<br /><br />Dana tersebut berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) melalui Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemkop dan UKM).<br /><br />Dalam Harkopnas nanti juga akan digelar Pasar Murah Sembako yang akan menjual berbagai kebutuhan pokok rumah tangga, seperti beras, gula, minyak makan, tepung, dan bahan pokok lainnya. Ada pula pameran data visual perkembangan koperasi dan produk koperasi.<br /><br />Menurut Erwin, panggilan akrabnya, dalam peringatan Harkopnas Tingkat Provinsi Kaltim tersebut akan dihadiri Menteri Koperasi dan UKM, Syarief Hasan dan sejumlah tamu yang merupakan rombongan menteri.<br /><br />Kehadiran menteri beserta rombongan dari Jakarta itu, diharapkan mampu menjadi pendorong semangat masyarakat dalam mengembangan koperasi di daerah, di samping untuk menambah kemeriahan acara.<br /><br />Erwin berharap agar dalam peringatan Harkopnas dapat mengingatkan kembali makna sesungguhnya didirikannya koperasi, yakni sebagai dasar pengembangan kekuatan ekonomi rakyat, sehingga mampu mendorong pembangunan ekonomi nasional secara mandiri, berkeadilan sosial, dan berkelanjutan. <strong>(phs/Ant)</strong></p>