Samarinda Siap Terapkan Kartu Parkir Berlangganan, Wujudkan Kota Tertib dan Digital

- Jurnalis

Rabu, 28 Mei 2025 - 20:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMARINDA, KN – Pemerintah Kota Samarinda terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya kota yang tertib dan berbasis digital. Salah satu langkah terbaru adalah penerapan sistem Kartu Parkir Berlangganan, yang dirancang untuk menciptakan tata kelola perparkiran yang lebih modern, transparan, dan efisien.

Wali Kota Samarinda, Dr. H. Andi Harun, menerima kunjungan jajaran Bank Mandiri di Ruang Teras Anjungan Karangmumus, Balai Kota Samarinda, Rabu siang (28/5/2025). Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari presentasi awal yang telah disampaikan pihak Bank Mandiri pada 16 April lalu.

Rombongan Bank Mandiri dipimpin oleh Suprijanto (Vice President Area Samarinda), didampingi R. Dani Budiman (Vice President Regional), Yoshie Laorensia Aruan (Asst. Vice President), serta tim. Di pihak Pemkot, hadir sejumlah pejabat penting seperti Kepala Dinas Perhubungan HMT Manalu, Kepala BPKAD Ibrohim, Kepala Bapperida Ananta Fathurazzi, Kepala Satpol PP Anis Siswantini, Kabag Hukum Asran Yunisran, Kabag Kerja Sama Idfi Septiani, jajaran Tim Wali Kota untuk Akselerasi Pembangunan (TWAP), dan OPD terkait lainnya.

Dalam pertemuan tersebut, Bank Mandiri memaparkan skema teknis sistem Kartu Parkir Berlangganan, termasuk alur pendaftaran hingga metode pembayaran yang seluruhnya didesain berbasis digital.

Warga Samarinda nantinya cukup mendaftar di loket yang telah ditentukan dengan mengisi data seperti nama, nomor KK, nomor HP, dan plat nomor kendaraan. Pembayaran dapat dilakukan melalui berbagai kanal seperti virtual account, QRIS, maupun mesin EDC. Setelah itu, warga akan menerima kartu fisik berlangganan yang mencantumkan identitas pengguna, nomor kendaraan, masa berlaku, dan barcode sebagai penanda keanggotaan.

Wali Kota Andi Harun menyambut baik rencana tersebut dan menegaskan bahwa penggunaan kartu fisik akan menjadi langkah awal sebelum sistem digital sepenuhnya diterapkan. (Kominfonews)

Berita Terkait

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan
Kasus Penembakan Senjata api rakitan Domduman Ilegal, di Area Crusher PT Sukma Surya 234, Tersangka Diancam Hukuman Mati
Wawali Kota Tarakan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional di Alun-alun Desa Pulau Sapi
Ukir Prestasi Nasional, Pemdes Paal Adakan Tasyukuran
Kasus Dugaan Pembunuhan di Barito Utara, Polisi Amankan Terduga Pelaku
Rapimda I TBBR Barito Utara Resmi Digelar, Bupati Dorong Ormas Semakin Solid dan Bermartabat
PT AKT Diduga Menambang Tanpa Izin, Satgas PKH Siapkan Langkah Hukum

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:14 WIB

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:33 WIB

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:27 WIB

Wawali Kota Tarakan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional di Alun-alun Desa Pulau Sapi

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:43 WIB

Ukir Prestasi Nasional, Pemdes Paal Adakan Tasyukuran

Senin, 26 Januari 2026 - 21:06 WIB

Kasus Dugaan Pembunuhan di Barito Utara, Polisi Amankan Terduga Pelaku

Berita Terbaru