Seoak Bola – Persiter Vs Timnas U-19 Diundur 24 Maret

oleh
oleh

Laga eksebisi antara Persiter Ternate versus Timnas U-19 tahun yang berlangsung di Gelora Kieraha Ternate, Maluku Utara akhirnya diundur 24 Maret 2014, karena terjadi perubahan jadwal. <p style="text-align: justify;">Sebelumnya pengurus Persiter maupun Pengprov PSSI Malut telah memastikan kedatangan timnas U-19 pada tanggal 19 Maret mendatang, namun berdasarkan permintaan Badan Tim Nasional (BTN), jadwal kedatangan Mahdi Fahri Albaar dan kawan-kawan ke Ternate, ditunda hingga tanggal 22 Maret mendatang.<br /><br />Sekretaris Persiter, Hasby Yusup di Ternate, Jumat mengatakan pertandingan antara Persiter U-19 dengan pasukan Garuda Jaya, ditunda karena jadwal timnas U-19 juga mengalami perubahan pada tour Kalimantan.<br /><br />"Kita sudah dapat konfirmasi dari BTN dan sponsorship bahwa pertandingan Persiter U-19 melawan timnas U-19, akan dilaksanakan pada 24 Maret, sebab ada keterlambatan jadwal timnas saat di Kalimantan," kata Hasby.<br /><br />Ia mengatakan, berdasarkan jadwal yang kembali dikeluarkan BTN dan sponsorship, timnas U-19 akan tiba di Ternate pada 22 Maret, kemudian 23 Maret recovery lapangan, tanggal 24 main dan selanjutnya masih menyesuaikan dengan agenda BTN.<br /><br />Kedatangan timnas U-19 di Ternate untuk menjajal kekuatan pasukan laskar kieraha muda, merupakan agenda BTN dalam tour nusantara, sehingga pertandingan akan tetap dilaksanakan.<br /><br />"Mungkin waktunya saja yang harus menyesuaikan, tapi pertandingannya tetap dilaksanakan di gelora kieraha" ujar Hasby optimis.<br /><br />Oleh karena itu, untuk pemantapan pertandingan, sambung Hasby, pengurus Persiter dan Pengda PSSI Malut, dalam waktu dekat akan melakukan rapat koordinasi.<br /><br />Hari ini akan digelar rapat panitia, kemudian rapat dengan pihak keamanan, kemudian dengan Pengda PSSI Malut serta dengan tim BTN yang akan datang ke Ternate dalam waktu dekat ini, katanya.<br /><br />Sementara terkait kick off pertandingan antara timnas U-19 melawan Persiter U-19, masih akan dikoordinasikan dengan BTN maupun sponsorship dalam hal ini pihak SCTV.<br /><br />Apalagi, laga ini merupakan rangkaian tour nusantara, maka tentu harus dikoordinasikan dengan BTN maupun pihak sponsorship.<br /><br />"Kami berkeinginan kick off dilaksanakan sore hari, sebagaimana saran dari Kapolda, namun itu juga harus dikoordinasikan dengan pihak BTN maupun sponsorship, sebab sekali lagi," ucapnya.<br /><br />Hasbi mengatakan, ini pertandingan resmi, dimana Ternate juga termasuk dalam agenda rangkaian tour nusantara, sehingga ada pertimbangan-pertimbangan dari sponsorship yang perlu diperhatikan, ujarnya. <strong>(das/ant)</strong></p>