Sintang Tuan Rumah HUT PPNI Se-Kalbar

oleh
oleh

Dalam rangka memperingati dan memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Pesatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) yang ke 41 tahun, PPNI Kalimantan Barat menggelar beberapa pertandingan seperti olahraga maupun perlombaan ilmiah. <p style="text-align: justify;">Selain itu, kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi antar sesama anggota PPNI yang ada di Kalimantan Barat ini, demikian diungkapkan Ketua PPNI Kalimantan Barat  Haryanto, MSN, WOCN, pada media ini, Kamis (29/03/2015) di Indoor Apang Semangai Sintang.<br /><br />Lebih lanjut dikatakan Haryanto, kegiatan HUT PPNI yang Ke-41 tahun, diikuti oleh PPNI 14 kabupaten/kota yang ada di Kalbar. Sementara peserta yang hadir dalam kegiatan ini, kurang lebih 600 orang, jelasnya.<br /><br />Sementara itu bupati Sintang yang diwakili oleh Asisten III, mengucapkan terima kasih kepada PPNI Kalimantan Barat yang sudah menunjuk Kabupaten Sintang sebagai tuan rumah penyelenggaraan HUT PPNI Ke-41 tahun.<br /><br />Selain itu, para insan keperawatan patut berbangga kerena pada tanggal 25 September 2014 yang lalu UU Keperawatan No. 38 Tahun 2014 sudah di sahkan. <br /><br />“Ini merupakan hadiah bagi perawat Indonesia, setelah berjuang puluhan tahun untuk mendapat kepastian rancangan undang-undang menjadi Undang-undang”.<br /><br />Mengakhiri sambutannya, bupati melalui Ass III, berpesan agar insan keperawatan untuk terus bekerja, barkarya terhadap organisasi profesi PPNI yang telah membesarkan saudara-saudara selama ini di bidang kesehatan. (Kn)</p>