Wakil Bupati Sanggau Pimpin Apel Gabungan Kesadaran Nasional, Ajak ASN Tingkatkan Kinerja dan Dedikasi

- Jurnalis

Selasa, 17 Juni 2025 - 18:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SANGGAU, KN — Wakil Bupati Sanggau, Susana Herpena, S.Sos., M.H., memimpin langsung apel gabungan dalam rangka peringatan Hari Kesadaran Nasional yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Sanggau pada Selasa (17/06/2025). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) dari berbagai perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sanggau.

Dalam amanatnya, Wakil Bupati menekankan pentingnya momen Hari Kesadaran Nasional sebagai pengingat bagi seluruh ASN untuk terus meningkatkan disiplin, profesionalisme, dan loyalitas dalam menjalankan tugas pemerintahan dan pelayanan publik.

“Hari Kesadaran Nasional bukan hanya rutinitas bulanan, tetapi menjadi refleksi sejauh mana kita sudah berkontribusi sebagai pelayan masyarakat. ASN dituntut untuk bekerja dengan hati, menjunjung integritas, serta adaptif terhadap dinamika zaman,” tegas Susana Herpena.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas dedikasi para ASN selama ini, sembari mengingatkan agar tetap menjaga semangat kerja, khususnya dalam menyongsong berbagai program pembangunan daerah yang membutuhkan sinergi lintas sektor.

Apel gabungan ini menjadi momentum penyegaran semangat aparatur pemerintahan untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Sanggau, serta mendukung visi dan misi pemerintah daerah menuju tata kelola pemerintahan yang efektif, efisien, dan akuntabel.

Berita Terkait

Desa Balai Karangan, Kabupaten Sanggau Dilanda Banjir
Balai Karangan Kabupaten Sanggau Terendam Banjir, Aktivitas Warga Lumpuh
Wabup Sanggau Susana Herpena Resmi Buka Pelatihan Dasar CPNS Golongan II Tahun 2025
Wabup Sanggau Hadiri Peringatan HUT ke-80 PMI
Wakapolres Sintang Hadiri Supervisi dan Sosialisasi Peraturan Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan TPPO di Polres Sanggau
Bupati Sanggau Buka Resmi Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP se-Kabupaten Sanggau Tahun 2025
STT Grace International Resmi Diluncurkan di Sanggau, Perkuat Pendidikan Teologi di Wilayah Perbatasan
Wakil Bupati Sanggau Buka Seminar Moderasi Beragama Bagi Remaja dan Pemuda di Era Digital

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 08:11 WIB

Desa Balai Karangan, Kabupaten Sanggau Dilanda Banjir

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:54 WIB

Balai Karangan Kabupaten Sanggau Terendam Banjir, Aktivitas Warga Lumpuh

Selasa, 9 Desember 2025 - 18:13 WIB

Wabup Sanggau Susana Herpena Resmi Buka Pelatihan Dasar CPNS Golongan II Tahun 2025

Senin, 13 Oktober 2025 - 20:15 WIB

Wabup Sanggau Hadiri Peringatan HUT ke-80 PMI

Kamis, 2 Oktober 2025 - 21:37 WIB

Wakapolres Sintang Hadiri Supervisi dan Sosialisasi Peraturan Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan TPPO di Polres Sanggau

Berita Terbaru