Hadiri Pelantikan Pengurus PGI-D Melawi, Bupati : Organisasi Yang Strategis Untuk Pemersatu Seluruh Gereja

- Jurnalis

Senin, 21 September 2020 - 13:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Melawi dan LO Kodim berfoto bersama pengurus PGI-D Melawi. (Ist)

i

Bupati Melawi dan LO Kodim berfoto bersama pengurus PGI-D Melawi. (Ist)

Melawi, KN – Bupati Melawi, Panji, mnghadiri pelantikan Pengurus Gereja-Gereja di Indonesia
Daerah (PGI-D) Kabupaten Melawi Periode 2020 -2025, Senin (21/9/2020) di gereja GKE Nanga Pinoh.  Kegiatan tersebut berlangsung khidmat.
Pengurus PGI Daerah Kabupaten Melawi masa bakti 2020-2025 yang dilantik yakni, Ketua Umum, Pdt. Wono, S.Th, Wakil Ketua, Pdt. Urbanus Toher, Sekretarus Umum, Pdt. Feterus Sentat, M.Th, Wakil Sekretaris Umum, Pdt. Arianto, S.Th, Bendahara Umum, Pdt. Marisi Isabella Sianturi, S.Th, Wakil Bendahara umum, Ev. Zisokhialui Laia, S.Th.
Ketua Umum, Pdt. Wono, S.Th, menyampaikan atas nama pribadi dan lembaga PGI-D saya menyampaikan terima kasih yang tulus kepada bapak Bupati atas kehadiran bapak dan juga bantuannya.
Sementara itu, Bupati Melawi, Panji, dalam sambutannya mengatakan betapa startegisnya peran para tokoh, pimpinan gereja yg tergabung di PGI-D Kabupaten Melawi.  Pimpinan lembaga gereja sebetulnya juga adalah pimpinan masyarakat, karena tujuannya juga berorientasi pada pembinaan dan edukasi kpd msyarakat.
“Saya berharap ke depan komunikasi PGI-D dg pemerintah Daerah ditingkatkan, dan terus bangun sinergitas yang inten kaitan pembinaan umat, masyarakat. PGI Daerah Kabupaten Melawi adalah representasi dari gereja – gereja dari berbgai denominasi atau alirann gereja dan manakala ada hal yang hendak didiskusikan terkait gereja, maka yang dikethui untuk dihubungi pemerintah adalah PGID, ” katanya.
Dalam sambutan itu, Panji juga menyampaikan selamat kepada para Pengurus PGI-D Melawi  yang telah dilantik.
“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Melawi dan seluruh masyarakat mengucapkan selamat kepada Pengurus PGI-D Melawi yang telah dilantik. Semoga dapat mengemban tugas dan amanah dengan baik serta dapat membawa dampak yang positif kapada Pemerintah Melawi, masyarakat Melawi terlebih menjaga kebersamaan dan keberagaman di Kabupaten Melawi ini,” ungkapnya.
PGI bukanlah organisasi yang baru di Indonesia. Ini adalah organisasi bertaraf nasional dan berbadan hukum. PGI mempunyai cita-cita menjadikan gereja yang Esa dalam aksi, arti gereja yang esa disini bukan berarti menjadikan satu gereja atau sebagai contoh meng HKBP kan Metodis dan memetodiskan HKBP akan tetapi menyatukan gereja-gereja dalam hal pelayanan. (Dir)

Berita Terkait

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan
Siaga Sebelum Bencana, Dinsos–Tagana Melawi Pastikan Dapur Umum Siap Operasi
Kasus Penembakan Senjata api rakitan Domduman Ilegal, di Area Crusher PT Sukma Surya 234, Tersangka Diancam Hukuman Mati
Kopi Liberika Katab Kebahan Melawi, Warisan Adat yang Disiapkan Menembus Pasar Dunia
Jemput Bola Validasi Data, Dinsos Melawi Sisir Desa Cegah Bansos Salah Sasaran
Kapolres Melawi Perkuat Bhabinkamtibmas, Fokus Cegah Konflik dan Jaga Desa
Kuasai Aset Negara Usai Pensiun, Belasan Eks ASN Dilaporkan ke Polisi

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:14 WIB

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Polres Barut Ungkap Kasus Penembakan

Sabtu, 31 Januari 2026 - 14:02 WIB

Siaga Sebelum Bencana, Dinsos–Tagana Melawi Pastikan Dapur Umum Siap Operasi

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:52 WIB

Kopi Liberika Katab Kebahan Melawi, Warisan Adat yang Disiapkan Menembus Pasar Dunia

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:30 WIB

Jemput Bola Validasi Data, Dinsos Melawi Sisir Desa Cegah Bansos Salah Sasaran

Jumat, 30 Januari 2026 - 11:41 WIB

Kapolres Melawi Perkuat Bhabinkamtibmas, Fokus Cegah Konflik dan Jaga Desa

Berita Terbaru