Patuhi Prokes dan Pelaksanaan PPKM Mikro di Pontianak!

oleh
oleh

SINTANG, KN – Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Witarso meminta agar 93 aparatur sipil negara (ASN) asal Kabupaten Sintang tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan dan mengikuti aturan pelaksanaan PPKM Mikro yang diterapkan Pemerintah Kota Pontianak.

“Saya minta agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan selama mengikuti ujian kenaikan pangkat ini dan mengikuti aturan pelaksanaan PPK Mikro selama berada di Pontianak,” pinta Plt BKPSDM Sintang, Witarso, Senin (21/6/2021).

Kemudian Witarso mengingatkan kepada 93 ASN Sintang bahwa wabah virus Corona atau Covid-19 masih belum berakhir, karena itu disiplin protokol kesehatan menjadi kunci utama menekan laju penyebaran virus yang mengancam kesehatan dan keselamatan kita semua ini.

“Jangan lupa jaga diri dan tetap waspada, karena wabah covid-19 belum berakhir. Saya minta agar ASN tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Ingat 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan air mengalir, baik sebelum maupun sesudah menjalakan aktivitas, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas. 5 langkah ini kita yakini dapat menekan laju penyebaran covid-19, sehingga kita semua sehat,” imbau Witarso.

Kepala Unit Pelaksana Teknis Badan Kepegawaian Negara Pontianak, Dedi Hafidin menyampaikan, pelaksanaan ujian dinas kenaikan pangkat menggunakan Computer Assisted Test (CAT) ini sudah menjalankan protokol kesehatan dengan ketat.

“Protokol kesehatan menjadi persyaratan dilaksanakannya tes ujian dinas ini. Dan ini sudah mendapatkan rekomendasi dari Tim Satgas Covid-19. Catatannya protokol kesehatan ketat selama pelaksanaan ujian berlangsung,” katanya.

Dia juga mengatakan sejak mulai hingga berakhirnya proses ujian dinas, semua peserta diwajibkan memakai masker, begitu juga dengan panitia pengawas ujian.

“Bahkan kami juga mengingatkan kepada seluruh ASN selama berada di Pontianak, agar memperhatikan aturan pelaksanaan PPKM Mikro di Kota Pontianak,” tegas Dedi Hafidin.

Kendati demikian, Dedi Hafidin berharap semua peserta dapat lulus dengan nilai yang baik, sehingga kedepannya ASN dapat menunjukan kinerja yang baik dan berkualitas kepada instansinya masing-masing.

“Jangan tegang dalam mengikuti ujian ini. Dan saya yakin semua sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian kenaikan pangkat ini,” pungkasnya. (*)