Sejumlah Desa Di Balangan Belum Miliki Bidan

oleh

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan, Humam Arifin mengatakan berdasarkan data dari Dinas Kesehatan masih terdapat sejumlah desa yang belum memiliki Bidan. <p style="text-align: justify;">"Kita hanya memiliki 100 tenaga Bidan sedang jumlah desa secara keseluruhan sebanyak 149 desa," ujarnya di Paringin, ibu kota Balangan, Selasa.<br /><br />Dari 100 tenaga Bidan yang tercatat tersebut, enam orang diantaranya bertugas di Dinkes setempat dan 10 lainnya bertugas di Puskesmas.<br /><br />Ia mengatakan, sisa 84 orang itulah yang ditugaskan ke desa-desa sehingga bila dibandingkan dengan jumlah desa di Balangan masih kurang sebanyak 65 orang Bidan.<br /><br />"Untuk memberikan akses pelayanan kesehatan di desa-desa, saat ini para petugas kesehatan Bidan itulah yang harus aktif melakukan kunjungan," katanya.<br /><br />Karena itulah, pada pelaksanaannya di lapangan satu orang tenaga kesehatan Bidan biasanya membawahi dua hingga desa.<br /><br />"Agar kunjungan Bidan dapat dilakukan dengan lancar, pemerintah daerah setempat telah memberikan bantuan berupa kendaraan operasional, selain tunjangan lain," katanya.<br /><br />Upaya lain yang dilakukan pemerintah daerah setempat untuk pemenuhan tenaga Bidan adalah mengucurkan dana sebesar Rp894 untuk program Peningkatan Sumber Daya Manusia di bidang kesehatan.<br /><br />Program Peningkatan SDM Bidang Kesehatan tersebut telah dijalankan sejak 2008 lalu, berupa pemberian bea siswa kepada tenaga kesehatan Bidan.<br /><br />Hingga kini tercatat sudah sebanyak 41 orang tenaga kesehatan Bidan yang memperoleh bea siswa untuk disekolahkan ke Akademi Kebidanan dan Keperawatan di Kota Banjarmasin.<br /><br />Selain itu, pemerintah daerah setempat telah membuka program D3 Program Pendidikan Bidan bagi mereka yang telah bekerja.<br /><br />Seperti juga beasiswa yang dananya dari pemerintah daerah, D3 Program Pendidikan Bidan itu juga dibiayai melalui anggaran daerah dengan tenaga pengajar yang didatangkan dari Kota Banjarmasin. <strong>(phs/Ant)</strong></p>