Waspadai Gerakan NII di Sanggau

oleh
oleh

Mantan Ketua Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Sanggau Ade Djuandi S PDI meminta agar masyarakat Sanggau tetap waspada terhadap pengaruh Gerakan Negara Islam Indonesia (NII)Hal tersebut disampaikannya mengingat gerakan NII sudah sangat mencemaskan dan mengancam eksistensi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). <p style="text-align: justify;">”Gerakan mereka jangan hanya dilihat sebagai gerakan yang melakukan pencucian otak dan melakukan tindak kriminal penipuan semata. Namun perlu diwaspadai gerakan mereka untuk mempengaruhi orang berbuat kejahatan, melakukan aksi teror, dan memberontak terhadap negara untuk  mendirikan negara Islam," katan pria yang akrab disapa Abon ini,  senin (02/05/2011).<br /><br />Keberadaan NII, lanjutnya, harus diwaspadai seluruh masyarakat Sanggau sebab tidak menutup kemungkinan NII juga melebarkan sayapnya ke Sanggau,”ini yang seharusnya kita waspadai. Intelijen harus terus memantau gerakan mereka,”ujarnya.<br /><br />Kepada Pemertintah Daerah diharapkannya untuk tidak melupakan bahaya laten NII yang setiap saat mengancam eksistensi masyarakat Sanggau. Setiap upaya-upaya untuk keluar dari Negara Kesatuan Indonesia yang sudah kita sepakati itu menjadi musuh kita bersama. Bukan pemerintah, ulama atau masyarakat saja," pungkasnya.<strong> (phs)</strong></p>