Aksi Sosial Bhabinkamtibmas Desa Engkersik Untuk Warga Kurang Mampu

oleh
oleh
Bhabinkamtibmas Desa Engkersik Bripka Imam Syaifulloh Berbagi Kasih Dengan Memberikan Sembako Kepada Warga Ditengah Pandemi Covid-19

SEKADAU, KN – Untuk meringankan beban warga didaerah binaan, Bhabinkamtibmas Desa Engkersik Bripka Imam Syaifulloh berbagi kasih dengan memberikan sembako kepada warga ditengah pandemi covid-19.

Bantuan sembako tersebut diberikan kepada keluarga Rajimut (60) warga Rt 22 Dusun Batu Lebur, Desa Engkersik, Sekadau Hilir pada (15/04/2020) lalu.

Setelah menerima bantuan, Rajimut mengucapkan ucapan terimakasih atas kepedulian polri terhadap masyarakat.

“Terimakasih pak Bhabinkamtibmas yang sudah peduli terhadap keluarga kami ,” ucap Rajimut saat ditemui media ini dikediamannya Jumat, (17/04/2020).

Menanggapi aksi sosial bhabinkamtibmas tersebut, salah satu warga Rt 22, Agus Ari juga menyampaikan ucapan terimakasih atas kepeduliannya terhadap masyarakat yang kurang mampu.

“Semoga membawa berkah bagi kita semua, Amin,” Ucap Ari.

Begitu juga dengan yang diungkapkan Sisnandi pemilik kedai sate kambing simpang 4 kayu lapis mengapresiasi kiat sosial anggota polres tersebut.

“semoga penuh berkah dan bisa meringankan beban bagi warga yang terkena dampak virus corona,” harapnya.

Penulis: Meliamus Acil