Bupati Berau Buka Sosialisasi Rencana Kerja Mikro Bagi Perusahaan

oleh
oleh

BERAU, KN – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas diwakili oleh Sekertaris Kabupaten (Sekkab) Berau, M Said membuka pelaksanaan Sosialisasi Rencana Kerja Mikro Bagi Perusahaan di Kabupaten Berau pada Kamis (1/8/24) di Balai Mufakat, Jalan Cendana, Kecamatan Tanjung Redeb.

Dalam sambutan Bupati yang dibacakan Sekkab Berau, M Said mengatakan mewakili Pemkab Berau dirinya mengapresiasi dan menyambut baik terselenggaranya kegiatan ini dalam rangka penyusunan strategi ke depan dalam tata kelola ketenagakerjaan mikro di Kabupaten Berau.

Lanjutnya, kesempatan ini juga sangat berharga bagi seluruh elemen ketenagakerjaan Kabupaten Berau, meliputi pekerja, perusahaan, dan perangkat terkait. Hal ini menurutnya menjadi kian penting, mengingat posisi Kabupaten Berau sebagai salah satu wilayah mitra dari Ibukota Nusantara, yang sangat diharapkan memiliki kemampuan dalam optimalisasi tata kelola ketenagakerjaan.

“Sehingga kita sangat memerlukan strategi agar pelaksanaan kebijakan ketenagakerjaan menjadi tepat sasaran,” ungkap Said.

Dirinya menyebut, Pemkab Berau berkomitmen kuat dalam melindungi tenaga kerja lokal dan menjadikan tenaga kerja lokal sebagai prioritas, dan melaksanakan program fasilitas Balai Latihan Kerja Gratis, yang diharapkan dapat meningkatkan profesionalitas para pekerja.

“Seperti capaian kita sejauh ini yang mana seluruh lapangan usaha di Kabupaten Berau, mengalami pertumbuhan positif pada tahun 2023. Dari 17 lapangan usaha, lapangan usaha jasa keuangan dan asuransi mengalami pertumbuhan tertinggi pada tahun 2023 yaitu sebesar 8,87 persen,” paparnya.

Hingga akhirnya kata dia, membuat Tingkat Kemiskinan pada tahun 2022 sebesar 13.310 orang atau 5,65 Persen dan pada tahun 2023 sebesar 13.260 orang atau 5,54 Persen menurun sebesar 0,11 Persen.

Dilain sisi, Said menerangkan Indeks Pembangunan Manusia tahun 2022 sebesar 76,24 dan meningkat pada tahun 2023 menjadi 76,21, atau meningkat 0,62 persen poin, dimana kabupaten berau berada pada posisi keempat setelah Samarinda, Balikpapan, dan Bontang.

“Hingga menjadikan Pertumbuhan Ekonomi tahun 2023 yang positif terjadi di semua kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Timur terhadap total perekonomian kabupaten/kota se-Provinsi Kalimantan Timur, Kabupaten Berau menyumbang sebesar 6,89 Persen,” tuturnya

Dirinya menambahkan, capaian-capaian tersebut tentunya menjadi indikasi positif terhadap pembangunan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Berau. Kendati demikian, Pemkab Berau sangat mengharapkan kinerja terbaik dari jajaran Disnakertrans Berau agar tata kelola ketenagakerjaan semua pihak juga semakin baik sekaligus memberikan kesejahteraan untuk masyarakat.

“Sinergitas positif terus kita jalin untuk memastikan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Berau,” tandasnya.