Indonesia Optimistis Menatap Masa Depan

oleh
oleh

Indonesia harus optimistis dan berpikir positif dalam menata masa depan yang lebih baik, kata anggota Watimpres Jimly Assidiqie. <p style="text-align: justify;">"Kita harus selalu optimistis dan berpikir positif dalam menatap masa depan," katanya saat menjadi pemateri dalam sesi diskusi panel yang digagas Panitia Muktamar-V Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) di IICC Kota Bogor, Minggu (05/12/2010).<br /><br />Menurut Jimly, sikap optimis dan berpikir positif perlu dikembangkan dalam mewujudkan trnasformasi kehidupan bangsa.<br /><br />Oleh karena itu, Jimly mengajak semua anak bangsa selalu berupaya berpikir positif dalam membangun Indonesia ke depan, baik mereka yang saat ini menduduki jabatan kenegaraan maupun yang berkiprah sebagai apapun.<br /><br />Semua harus selalu optimisti dan berpikir positif dalam kerangka membangun masa depan Indonesia yang lebih baik.<br /><br />"Kita jangan terjebak dalam kampanye pesimis dan sikap negatif dalam menatap masa depan Indonesia," ajaknya.<br /><br />Dikatakannya, pengelolaan kebijakan negara memiliki banyak kelemahan dan kekurangan. Namun hal tersebut hendaknya tidak membuat menjadi tidak jujur dengan kondisi objektif dan prospek baik yang dimiliki.<br /><br />Sebaliknya, mereka yang hari ini tengah duduk di pemerintahan juga disarankan agar objektif dalam menyikapi kekurangan yang dihadapi, sehingga dapat melakukan perbaikan kinerja.<br /><br />"Kita harus selalu berpikir positif dan optimistis, namun juga harus selalu melakukan otokritik yang konstruktif untuk perbaikan. Jadi harus berada dalam keseimbangan," demikian Jimly Assidiqie.<strong> (phs/Ant)</strong></p>