SINTANG, KN – Kabar Gembira bagi masyarakat di Bumi Senentang. Pasar Kapuas Raya yang terletak di Jalan MT. Haryono Pal 4 Sintang banyak menyediakan lapak dan kios bagi para pelaku UMKM untuk berjualan.
Direktur Pasar Kapuas Raya, Andreas mengatakan bahwa pihaknya menggunakan konsep pasar kering, seperti tidak bau dan kebersihannya terjaga.
Ia memastikan pada saat musim hujan juga, dikomplek tersebut tidak banjir, karena sudah terbukti dengan banjir beberapa waktu lalu.
“Kami memberikan banyak kemudahan bagi pengunjung, seperti barang-barang komplit dan harganya bersaing. Parkirnya pun luas, kita sudah siapkan lahan parkir sekitar 4 ribuan meter, sehingga pengunjung mudah untuk parkir, dan kita juga nantinya gunakan sentral parkir,” ucapnya.
Oleh sebab itu, kata dia masyarakat tidak perlu jauh-jauh lagi ke pasar rakyat lainnya. Sebab harga dipasar ini bersaing dan sangat murah.
“Ini kita bangun untuk membantu usaha usaha mikro kecil dan menengah di Kabupaten Sintang,” jelasnya.
Ia mengatakan harga sewa lapaknya pun bervariasi. Untuk lapak jumlahnya ada 72 dan untuk kios sekitar 27.
Untuk harga, lapak disewakan hanya 65 ribu perhari dan cukup membayar tanda jadinya 500 ribu dan kemudian nanti tinggal membayar cicilannya.
Jika perbulan, harga sewa lapak hanya 2 juta dan untuk kios harga sewanya pertahun 35 juta.
“Semua lapak dan kios ini keamanannya terjaga, karena dilengkapi dengan CCTV yang bagus. Pembukaan pasar direncanakan awal Oktober,” pungkasnya.