Kutai Timur Komitmen Sukseskan Program 1miliar Pohon

oleh
oleh

Kabupaten Kutai Timur Kalimantan Timur berkomitmen untuk menyukseskan program penanaman 1 miliar pohon yang dicanangkan Presiden SBY. <p style="text-align: justify;">"Keseriusan Kutai Timur dengan program menanam 1 miliar pohon tidak saja oleh Pemerintah dan Dinas tetapi berbagai kalangan ikut menanam,"kata Kepala Dinas Kehutanan Kutai Timur Ir Zulkifli Sjahcroen, SH, Rabu <br /><br />Menurut Zulkifli Sjachrun,pPartisipasi masyarakat dalam upaya mendukung dan mensukseskan program tersebut cukup tinggi. secara inividu, secara keluarga, kelompok, RT, Desa, hingga Kecamatan, Organisasi, Karang Taruna, hingga TNI dan Polri ikut serta dengan menanam pohon <br /><br />"Begitu juga perusahaan, Dharma Wanita, PKK, Sekolah, Pondok Pasantren dan pemerhati lingkungan yang ada di Kutai Timur, sejak program tersebut dicanangkan melakukan penanaman pohon. Sedangkan pohon berbagai jeni disediakan oleh Pemkab Kutai Timur melalui Dinas Kehutanan Kutai Timur,"kata Zul, panggilan Zulkifli Sjachrun <br /><br />"Hingga saat ini Kutai Timur sudah menanam 10 ribu pohon berbagai jenis, masing-masing, Sengon 4000 pohon, Trembesi 3.500 pohon, Mahoni 1000 pohon, Gaharu 200 pohon, Meranti 200 pohon, Rambutan 500 pohon, Cempedak 500 pohon, Ulin 100 pohon,"katanya <br /><br />Dari jumlah tersebut Kodim 0909/Kutai Timur ikut menanam sebanyak 1.000 pohon dan Pondok Pasantren Dairul Khairat 700 pohon dan PT Kaltim Prima Coal sebanyak 1.500 pohon <br /><br />Penanaman dan pemeliharaan pohon, menurut Zul, bertujuan untuk perbaikan lingkungan, rehabilitasi hutan, lahan, tanah dan air, serta mengendalikan bencana banjir, longsor dan kekeringan <br /><br />Program penanaman 1 miliar pohon tahu 2010, dengan motto" Satu Miliar Poho Indonesia Untuk Dunia atau One Billion Indonesian Trees for the World" adalah suksesnya program One Man One Tree Tahun 2009 juga masih ditingkatkan. <br /><br />"Gerakan penanaman dan pemeliharaan pohon, harus terus digelorakan dan dilakukan secara kontinyu pada setiap tahun masa tanam,"ujar Zul. <br /><br />Ia mengatakan, dalam waktu 5 sampai 10 tahun mendatang, bangsa Indonesia akan menikmati indahnya bumi Indonesia hijau berseri dengan masyarakatnya yang sejahtera, jauh dari bencana.<strong> (das/ant)</strong></p>