Melkianus: Sarana Prasarana Pendidikan di Perbatasan Sudah Mulai Baik

oleh
oleh
MELKIANUS

SINTANG, KN – Sekeretaris Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Dearah (DPRD) Kabupate Sintang, Melklianus mengatakan, bahwa sejauh ini untuk sarana dan prasarana sekolah di perbatasan sudah cukup baik.

“ Pendidikan di perbatasan untuk sarana prasaranaya sudah mulai bagus dan pesat. Mulai dri tingkat PAUD, SD, SMP dan SMA. Kita berterimakasih dengan pemerintah daerah, provinsi dan pusat yang sudah berupaya memajukan mutu pendidikan di perbatasan,” ujar dewan Dapil perbatasan ini.

Hanya saja memang diakui Melkuanis, untuk tenaga pendidik, perlu di tingkatkan lagi, baik dari Aparatur Sipil Negara (ASN), maupun tengan honor dan kontrak.

“Kita akui kalau sarana prasarana sudah baik, tapi masih sedikit kurang untuk tenaga pendidiknya. Kita harapkan ini juga ditingkatkan ke depan, sehingga akan berdampak pada mutu pendidikan yang ingin kita capai, sesuai dengan visi dan misi Bupati Sintang,” teangnya.

Tentu kata Melkianus, pihaknya juga akan mendorog ini terus. Terlebih memang saat ini dirinya berada di komisi C yang memang menanggani persoalan pendidikan.

“Akan kita dorong terus sesuai Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) kita. Sehingga kita harapkan pendidikan di perbatasan bisa lebih baik dan bersaing dengan pendidikan yang ada di perkotaan,” terangnya.

Politisi Partai GolonganKarya (Golkar) ini juga mengatakan, untuk program pendidikan di perbatasan yang telah dituangkan pemerintah juga sudah cukup baik. Terutrama dengan adanya kiat guru, artinya guru wajib berada di tempat seusai aturan yang berlaku.

“Sehingga ini juga akan memberikan dampak yang baik untuk anak-anak pelajar kita. Harpan kita, walaupun kita beradah di wilayah timur Kalbar dan perbatasanm, kita mampu bersaing dengan luar daerah, jangan hanya jadi penonton,” pungkasnya. (*)